Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design: Kisi Karunia
Base Code: Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Wednesday, 10 June 2020

Gambaran Herd Immunity


Penjelasan Gambar Herd Immunity

Kotak Atas menunjukkan pada wabah populasi ketika beberapa orang terinfeksi (ditunjukkan gambar orang dengan warna merah) dan sisanya sehat tetapi tidak kebal (ditunjukkan gambar orang dengan warna biru); penyakit ini menyebar dengan bebas ke seluruh populasi.

Kotak Tengah menunjukkan populasi dengan sejumlah kecil orang telah kebal (ditunjukkan gambar orang dengan warna kuning); mereka yang tidak kebal akan terinfeksi, sedangkan orang yang kebal tidak terinfeksi.

Kotak Bawah sebagian besar populasi telah kebal Hal ini dapat mencegah penyakit menyebar secara signifikan, termasuk menyebar ke orang yang belum kebal.

Dalam dua situasi pertama (paling atas), sebagian besar orang sehat yang tidak kebal menjadi terinfeksi, sedangkan pada situasi terakhir (paling bawah), hanya seperempat dari orang sehat yang tidak kebal menjadi terinfeksi.


Herd immunity atau Kekebalan Kelompok adalah suatu bentuk perlindungan tidak langsung dari penyakit menular yang terjadi ketika sebagian besar populasi menjadi kebal terhadap infeksi, baik melalui infeksi sebelumnya atau vaksinasi sehingga individu yang tidak kebal ikut terlindungi. Dalam populasi yang sebagian besar individunya memiliki kekebalan (mereka ini tidak mungkin berkontribusi pada penularan penyakit) rantai infeksi kemungkinan besar terganggu sehingga penyebaran penyakit akan terhenti atau terhambat. Semakin besar proporsi individu yang kebal dalam suatu populasi, semakin kecil kemungkinan individu yang tidak kebal akan bersentuhan dengan individu yang terinfeksi. Hal ini akan membantu melindungi individu yang tidak kebal dari infeksi.

Sumber: Wikipedia

No comments: