Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design: Kisi Karunia
Base Code: Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Thursday 24 September 2020

Pohon Plum dan Manfaat Buah Plum


Buah plum adalah buah dari subgenus Prunus. Buah ini banyak dijadikan sebagai konsumsi makanan sehat seperti plum kering. Saat buah sudah matang, maka buah akan dilapisi dengan lapisan putih berlilin.

Dengan lingkungan tempat tumbuh yang tepat, buah ini bisa tumbuh dengan subur dan menghasilkan banyak buah. Untuk budidaya supaya rimbun, biasanya pohon akan dipangkas pada ketinggian 5 hingga 6 meter. Jika tanpa pemangkasan, pohon bisa mencapai ketinggian 12 meter dan panjang 10 meter.

Plum sendiri adalah buah dari pohon plum yang termasuk keluarga Rosaceae. Pada genus Prunus terdiri dari sekitar 200 spesies. Banyak yang ditanam dan dijadikan sebagai bahan makanan. Selain sebagai komoditi menjanjikan, bisa pula menjadi tanaman kebun dan perindang halaman rumah.

Sifat-Sifat Pohon Buah Dan Bibit Plum Secara Umum

Buah plum biasanya berukuran sedang, dengan diameter antara 2 s/d 7 sentimeter. Bentuknya adalah bundar hingga oval. Dagingnya sedikit asam dan berair. Sedangkan kulit buahnya lembut, dengan disertai lilin alami pada permukaannya yang melekat pada daging buah.

Buah ini sendiri termasuk buah berbiji. Nantinya, biji ini bisa menghasilkan pohon jika ditebarkan ke tanah dengan kondisi yang sesuai dengan syarat tumbuhnya.

Untuk bunganya sendiri, pohon ini akan menghasilkan bunga di awal musim semi. Ketika berbunga, maka pohon plum akan ditutupi bunga. Pada kondisi yang tepat, maka sekitar 50% bunga akan diserbuki dan menjadi buah plum.

Pohon plum ini tidak bisa tumbuh di daerah yang terlalu kering. Jika iklim terlalu kering, pohon ini tidak akan berkembang baik. Buah akan jatuh dari pohon ketika masih muda.  Sedangkan jika iklim terlalu basah maka buah bisa beresiko untuk busuk. Hal ini biasa terjadi saat buah yang matang tidak segera dipanen.

Karakter dan sifat lain buah ini bisa dilihat dari rasanya. Umumnya, buah ini memiliki variasi rasa yang manis hingga asam. Buah ini juga berair sehingga bisa dijadikan sebagai minuman. Banyak pula yang menyukai rasa buah saat masih segar dengan sensasi rasa yang enak.

Pengolahan buah ini bisa beragam. Tidak hanya dapat dimakan langsung dan dibuat minuman, buah ini juga bisa dijadikan makanan olahan. Contohnya adalah plum kering yang menjadi camilan. Karena itulah, budidaya pohon ini selalu menguntungkan dengan berbagai keunggulan produk yang berdaya jual tinggi.

Cara Budidaya Agar Buah Plum Tumbuh Dengan Baik

Meskipun jarang tumbuh di Indonesia, pertumbuhan pohon ini dapat menjadi prospek bisnis yang menjanjikan. Cara menanam dan perawatan pohon yang relatif mudah membuat orang tertarik menanamnya. Tidak hanya itu, banyak petani yang telah berhasil menanam pohon ini di beberapa wilayah di Indonesia.

Inilah yang bisa jadi inspirasi bagi petani lain untuk mengembangkan budidaya tanaman ini. Apalagi untuk mendapatkan bibit buah plum juga relatif mudah. Untuk lokasi budidayanya juga bisa dilakukan di dataran rendah. Dengan hasil panen yang maksimal, maka budidaya buah ini sangat layak untuk dikembangkan.

Meskipun sebenarnya buah plum bukan tanaman asli Indonesia yang memiliki iklim tropis, namun mampu tumbuh dengan baik di tanah air. Agar upaya budidaya yang dilakukan berhasil, ada beberapa hal yang harus perhatikan. Karena syarat buah tumbuh dengan baik bukan hanya tergantung kondisi tanahnya saja.

Mulailah mempersiapkan bibit unggul sebagai syarat tumbuh bagi tanaman yang satu ini. Selanjutnya adalah mempelajari bagaimana perawatan dan juga cara memanen buah yang baik.

Untuk menanam bibit buah ini, maka ada panduan yang harus diperhatikan. 

Cara menanam buah plum agar panen maksimal

1. Menanam plum di dataran rendah

Budidaya tanaman ini dapat dilakukan saat bibit memiliki ketinggian sekitar 1 meter. Bibit ini ditanam di dataran rendah. Ketinggian tanah sangat penting. Hal ini karena jika ditanam di dataran tinggi 580 meter di atas permukaan laut, maka pertumbuhan kurang maksimal. Pada lingkungan tumbuh yang tidak tepat, pohon akan menjadi kurang produktif.

Dengan lingkungan yang baik, maka hasil buah akan optimal ukuran dan jumlahnya. Buah ini memiliki warna hijau saat masih muda. Sedangkan buah yang matang akan berwarna coklat kehitaman. Hal ini ditandai dengan tekstur buah yang cukup lunak jika ditekan. Buah plum ini cocok untuk budidaya komersial serta menambah keanekaragaman spesies buah di Indonesia.

2. Menanam plum di dalam pot (tabulampot)

Pohon ini tidak hanya dapat ditanam di area yang luas, tetapi juga dapat tumbuh dengan baik di pot. Lakukan penanaman dengan cara mencangkok untuk dapat hasil panen lebih cepat dan buah lebat.

Hanya dalam kurun waktu sekitar 3-4 bulan setelah proses cangkok, bibit buah plum ini siap untuk dipindahkan ke pot. Metodenya adalah mencampur tanah dengan pupuk dari kotoran ternak. Bisa dari kotoran sapi atau kambing, dengan perbandingan 1 : 1.

Penggunaan pupuk kandang dilakukan untuk memaksimalkan kesuburan tanah. Karena tanaman tersebut butuh nutrisi agar tumbuh dengan baik. Selain pemupukan, saat menanam bibit dalam pot, juga diperlukan air.

Proses penyiraman dapat dilakukan sekali sehari jika media tanam sudah mulai kering. Tabulampot pohon buah ini harus diletakkan di lokasi yang langsung terkena sinar matahari. Dengan begitu, pertumbuhan buah plum akan lebih maksimal.

3. Menanam plum di perkebunan

Untuk tujuan komersial, menanam buah plum memang direkomendasikan di tempat terbuka, luas dan terkena sinar matahari langsung. Untuk metode ini, berbeda dengan menanam tabulampot plum.

Sebelum menanam bibitnya, maka harus membuat dulu lubang tanam. Kedalamannya adalah  sekitar 20-40 cm. Jarak antara bibit nantinya setidaknya sekitar 6 meter. Hal ini dikarenakan diameter pohon dapat mencapai lebih dari 10 cm pada saat pohon sudah mulai berbuah dan produktif. Untuk bisa panen, harus menunggu hingga pohon plum berusia sekitar 4-5 tahun.

Tipe Dan Jenis Tanaman Plum

Buah ini memiliki banyak sekali macam. Beberapa diantaranya bisa tumbuh di Indonesia dengan perawatan yang tepat. Berikut ini adalah jenis-jenis tanaman tersebut yang paling banyak ditemui :

1. European plum tree

Pohon ini adalah yang paling populer. Ini adalah pohon yang dapat mencapai ketinggian 10 m. Batangnya lurus, kulitnya berwarna coklat gelap. Kadang-kadang ditutupi dengan beberapa ranting berduri dalam spesies liar.

Sedangkan karakter daunnya bergigi, yang panjangnya mencapai 8 cm. Punggung daun ditutupi rambut dan batang halus. Sedangkan untuk buahnya cukup beragam warnanya. Ada yang  berwarna kuning hingga biru hitam.

Tanaman ini banyak ditanam di Eropa. Baik tumbuh sebagai tanaman budidaya maupun liar, jenis ini bisa tumbuh dengan baik. Namun tanaman ini tidak ditemui di Eropa Utara. Alasannya adalah, jenis tanaman buah ini tidak tumbuh dengan baik di tempat yang dingin.

2. Plum Jepang

Meskipun namanya plum “Jepang”, namun buah ini berasal dari Cina. Di sinilah, buah ini bisa ditemukan secara liar. Pohon ini menghasilkan buah yang populer di pasaran saat ini karena ukuran dan teksturnya. Inilah salah satu spesies tanaman buah yang juga terkenal dengan buahnya yang bisa dimakan secara segar maupun dalam bentuk olahan makanan.

3. Plum Amerika

Pohon ini bisa tumbuh secara liar. Namun juga bisa dijadikan tanaman budidaya. Untuk diambil nilai ekonomisnya, maka tanaman ini bisa dipakai sebagai selai, selain dapat dimakan buahnya secara langsung. Pohon ini memiliki keunggulan berupa ketahanannya terhadap hama.

Ada banyak jenis buah plum. Maka, untuk memilih berbagai jenis tanaman untuk budidaya, kenali dulu varietasnya. Dan juga yang tak kalah penting adalah memperhatikan keunggulan masing-masing jenis spesies atau varietasnya.

Berbagai Manfaat Buah Plum Bagi Kesehatan

Plum adalah salah satu makanan yang banyak disukai. Bukan hanya karena rasanya yang manis dan asam, buah ini juga menawarkan nilai gizi dan manfaat yang beragam. Karenanya, tak heran jika harga jual tanaman ini cukup mahal.

Keunggulan buah ini adalah bisa berbuah sepanjang tahun. Buah plum muda berwarna hijau dengan bentuk buah bulat yang menyerupai apel. Namun ukurannya sedikit lebih kecil. Sedangkan buah yang matang menjadi sedikit gelap yang bisa ditekan akan terasa agak lunak. Di dalam buah plum akan ditemui tektur halus dan berserat yang membawa manfaat bagi kesehatan.

Tanaman ini dari keluarga Rosaceae, hampir memiliki sifat yang sama dengan buah persik, aprikot, dan nektarin. Dengan berbagai kandungan di dalamnya, buah ini menawarkan banyak sekali manfaat dan kegunaan. 

Berikut ini  beberapa contoh manfaatnya 

1. Menjaga sistem pencernaan yang sehat

Manfaat buah plum yang paling dikenal adalah kemampuannya untuk mencegah sembelit. Serat buah plum menekan massa tinja dan mempercepat proses keluarnya cairan. Dengan demikian, maka akan bisa membantu mengurangi risiko kanker usus dan wasir.

Sementara itu, serat buah plum yang tidak larut bertanggung jawab untuk menyediakan makanan bagi bakteri baik yang hidup di usus besar. Bakteri baik di usus menghasilkan asam lemak rantai pendek yang disebut asam butirat. Asam butirat adalah bahan bakar utama untuk sel-sel usus besar dan membantu menjaga kesehatan organ dalam.

Bakteri baik di usus menciptakan dua asam lemak rantai pendek lainnya, propionik dan asetat. Keduanya digunakan sebagai bahan bakar oleh sel-sel hati dan otot. Bakteri baik ini juga memerangi bakteri patogen yang menyebabkan penyakit dan mencegah mereka bertahan hidup di saluran pencernaan.

2. Membantu menurunkan kolesterol

Asam propionat yang diproduksi oleh serat plum adalah jenis serat yang tidak larut. Jenis kandungan ini memiliki sifat untuk menurunkan kolesterol. Asam propionat membantu menurunkan kolesterol darah dengan mengikat asam empedu dan menghilangkannya dari tubuh melalui tinja.

Asam empedu adalah senyawa yang dimanfaatkan dalam mencerna lemak yang diproduksi oleh organ hati. Ketika asam empedu diekskresikan bersama dengan serat plum, hati harus menghasilkan asam empedu baru. Dengan demikian maka akan bisa membantu memecah lebih banyak kolesterol, dan mengurangi jumlahnya. Serat larut juga dapat mengurangi jumlah kolesterol yang diproduksi oleh hati.

3. Mengandung antioksidan tinggi

Plum mengandung fitonutrien unik yang disebut asam klorida dan hidroklorida. Kedua zat tersebut diklasifikasikan sebagai fenol. Fenol adalah jenis antioksidan yang telah terbukti menetralkan radikal bebas berbahaya.

Fenol juga bisa membantu mencegah kerusakan oksigen dalam lemak. Sel-sel tubuh, termasuk sel-sel otak dan molekul seperti kolesterol, sebagian besar terdiri dari lemak. Karenanya, penting untuk mencegah kerusakan radikal bebas. Salah satu caranya adalah dengan konsumsi buah plum.

4. Menjaga kesehatan jantung

Pohon plum adalah sumber potasium yang baik. Sekaligus juga sebagai elektrolit yang membantu berbagai fungsi vital dalam tubuh. Mineral ini membantu menjaga irama jantung, impuls saraf, kontraksi otot jantung dan tekanan darah, yang dapat mengurangi risiko stroke. Karena tubuh tidak memproduksi kalium secara alami, konsumsi buah plum atau jusnya dapat membantu memenuhi kebutuhan kalium.

5. Mencegah anemia

Nafas pendek, kulit pucat, dan kelelahan adalah tanda-tanda anemia ringan. Anemia terjadi ketika tubuh tidak memiliki cukup sel darah merah yang sehat. Untuk menghasilkan sel darah merah, tubuh maka dibutuhkan asupan zat besi yang cukup.

Buah plum adalah sumber zat besi yang baik dan dapat membantu mencegah dan mengobati kekurangan zat besi. Karenanya, untuk menjaga kesehatan, perlu konsumsi buah plum sebagai alternatif penambah zat besi bagi tubuh.

6. Obat osteoporosis

Plum kering merupakan sumber mineral yang penting. Inilah yang dapat membantu membentuk tulang dan otot yang kuat. Konsumsi buah plum juga dapat membantu meningkatkan koordinasi otot dengan mineral di dalamnya.

Manfaat plum untuk kesehatan tulang juga lebih luas. Di dalamnya termasuk menghindari proses kehilangan kepadatan tulang akibat radiasi di sumsum tulang.

7. Membantu menurunkan gula darah

Plum adalah makanan yang memiliki indeks glikemik rendah. Ini berarti bahwa buah ini dapat membantu mengontrol kadar gula darah dan mengurangi risiko diabetes tipe 2. Namun agar lebih aman, perlu panduan dan konsultasi dokter sebelum konsumsi buah ini.


Cara Memilih Bibit Plum yang Unggul

Mencari buah plum di Indonesia cukup sulit. Pasalnya, buah ini bukan buah asli Indonesia dan negara tropis. Karena itulah, sebagai salah satu solusi untuk mengatasinya adalah dengan menanam sendiri tanaman buah yang satu ini. Hal ini makin mudah karena sudah banyak tersedia penjual bibit buah terpercaya.

Dengan memilih bibit yang baik akan menentukan kualitas buah dan juga kesehatan tanaman nantinya. Maka ketahui cara memilih bibit yang baik. Berikut ini adalah beberapa ciri bibit tanaman buah yang jadi rekomendasi untuk dibeli :

Memiliki akar kuat

Memiliki daun dengan warna segar dan tidak kering

Batang tanaman kuat, tidak kecil atau bengkok.

Sumbe: TanamanMart. Com

No comments: