Sunday, 16 December 2012

Kementan Optimistis RI Bebas Virus Unggas di 2020


Kementerian Pertanian (Kementan) optimistis target Indonesia bebas dari kasus Avian Influenza (AI) pada 2020 akan tercapai. Hal itu seiring dengan menurunnya tingkat kasus AI pada unggas umumnya.

Demikian disampaikan Direktur Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian, Pudjiatmoko di kantor Kementerian Pertanian Jakarta, Kamis (13/12/2012). "Data 2012 sampai dengan 30 November 2012 turun 65% dibanding 2011. 2012, 470 kasus. 2011, 1.390 kasus," kata Pudjiatmoko.

Pudjiatmoko mengatakan, penurunan kasus yang terjadi pada unggas sangat dipengaruhi faktor penggunaan vaksin strain lokal yang tepat dan diproduksi di dalam negeri. Selain itu juga disertai peningkatan kesadaran penerapan praktek bio sekuriti yang hemat dan efektif.

"Pada kasus AI unggas komersial, baik sektor-1,2 maupun 3 sudah sangat jarang terjadi sejak 2011 hingga sekarang. Kalaupun itu ada kasus, umumnya hanya di sektor-3 dan secara sporadis saja," ujar Pudjiatmoko.

Berdasarkan data laporan Tim Participatory Disease Surveillance and Response (PDSR) melalui SMS Gateway, perkembangan kasus Avian Influenza (AI) sejak 2007-2012 menunjukan penurunan yang sangat drastis setiap tahunnya.

Pada 2007 sebanyak 2.751 kasus. Di 2008 1,413 kasus, 2009 2,293 kasus, sepanjang 2010 sebanyak 1.502 kasus serta 2011 tercatat 1.390 kasus. Sementara 2012 sampai dengan 30 November 2012 hanya 470 kasus.

Pemerintah menetapkan Roadmap Indonesia Bebas AI Tahun 2020, yang secara bertahap dilakukan berdasarkan aspek geografis dan epidemologinya. Pada 2014 dilakukan di daerah Maluku, Papua, Barat, dan NTT. Sedangkan Maluku Utara yang hingga saat ini masih berstatus bebas dipertahankan tetap bebas. Pada 2014-2015, mencakup Pulau Kalimantan, NTB dan Bali serta periode 2015-2017 meliputi Sulawesi. Sementara di 2019, Pulau Jawa dan di seluruh Indonesia pada 2020.
 
Sumber:
Inilah.com : http://nasional.inilah.com/read/detail/1937482/kementan-optimistis-ri-bebas-virus-unggas-di-2020


No comments:

Post a Comment